NGAWI lintasjatimnews – Untuk memperlancar akses jalan serta untuk memperlancar roda perekonomian di wilayah binaan, anggota Pos Ramil Kasreman Kodim 0805/Ngawi Serka Sudiono melaksanakan gotong-royong perbaikan jembatan bertempat di Desa Tawun Kecamatan Kasreman,Kamis (12/05/2022).
Pada kesempatan ini Serka Sudiono membantu masyarakat mulai dari pemotongan bambu sampai penyiapan papan buat pengecoran jembatan.
Perbaikan jembatan ini memang sangat penting di lakukan guna menstabilkan perekonomian dan memperlancar akses jalan terutama buat masyarakat beraktifitas serta akses jalan untuk anak – anak yang mau berangkat ke sekolah,ucap Serka Sudiono.
Di harapkan dengan adanya perbaikan jembatan ini bisa memperlancar transportasi khususnya bagi masyarakat Desa Tawun.
Sementara itu pak Karsan salah satu tokoh masyarakat Desa Tawun menyampaikan ucapan terima kasih kepada bapak Babinsa Serka Sudiono yang telah meluangkan waktunya untuk membantu perbaikan jembatan di Desa Tawun ini.
Semoga dengan adanya kegiatan gotong royong ini hubungan antara TNI dengan masyarakat khususnya Desa Tawun ini semakin erat, sehingga kemanunggalan TNI dengan masyarakat bisa tercapai.
Reporter : pudianto








