JEMBER lintasjatimnews – Sangat tidak terasa dua tahun lebih bersama keluarga tidak berwisata ke Pantai karena adanya pandemi dimasa yang lalu.
Ahirnya kami bersama keluarga memutuskan untuk berwisata ke pantai Papuma yang berada di seberang Pantai Watu Ulo adalah sebuah Pantai yang terletak di pantai selatan Jawa Timur, tepatnya di desa Sumberejo, kecamatan Ambulu, Jember. Ungkap Basuni yang berasal dari Jatimulyo Jenggawah. (08-05-2022)
Begitu sampai di lokasi pantai Papuma sangat terkejut karena di kawasan pantai watu ulo dan pantai Papuma oleh Pemerintah Kabupaten Jember di dua area wisata tersebut di gratiskan mulai tanggal 4 Mei sampai 4 Juni 2022.
Kepenatan kami hilang bercampur gembira ketika sampai di pantai Papuma, setres hilang rasanya ditelan ombak pantai. dan seharusnya berwisata ke pantai dilakukan rutin tiap tahun untuk menghilangkan semua kepenatan. Ungkap Basuni, kepada lintasjatimnews.
Terlihat di pantai para pengunjung sangat gembira dan sangat menikmati keindahan pantai, selain itu juga banyak perahu perahu nelayan yang berjejeran yang bersandar diatas pasir putih yang siap menghantar para pengunjung untuk berwisata air.
Reporter : ahmad