Kusmiyati SPd, Sosok Dibalik Sukses 02SM

Listen to this article

LAMONGAN lintasjatimnews – Perhelatan akbar 02SM (Olimpiade Olahraga Siswa Muhammadiyah) Lamongan yang melibatkan 2 000 atlet tidak lepas dari peran sosok Kusmiyati SPd. 02SM diselenggarakan di Stadiun Surajaya, Ponpes Al Mizan dan Universitas Muhammadiyah Lamongan, (25-27/1/2022)

Kusmiyati adalah sosok dibalik sukses 02SM yang diselenggarakan MGMP PJOK Majelis Dikdasmen PDM Lamongan. Di kepanitiaan 02SM Kusmiyati menjabat sebagai Bendahara dua.

Ibu dua putra dari Sulthan Pratama dan Queen Alfreda ini selain bertanggung jawab masalah pendanaan ia juga turun ke lapangan stadiun Surajaya. Ia bertugas di cabang olah raga atletik.

Perempuan kelahiran 43 tahun silam ini sehari harinya mengajar di MIM 3 Karangrejo, Kecamatan Sukodadi. Ia mengampu pelajaran Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan.

Kusmiyati yang alumni Sarjana Pendidikan Olah Raga Universitas Budi Utomo Malang juga menjadi instruktur senam. Ia memiliki binaan beberapa tempat menjadi instruktur senam di Lamongan dan Tuban

Dalam kepanitiaan 02SM yang dilaksanakan selama tiga hari, Kusmiyati menyampaikan kebanggaannya. Dengan adanya 02SM menurutnya bisa menjadi tolak ukur kemampuan siswa

Lanjutnya, ia merasa bangga menjadi bagian dari panitia O2SM. Ia berprinsip dari Muhammadiyah aku dibesarkan, untuk Muhammadiyah aku berkarya.

Ia menambahkan dengan menjadi panitia atau berorganisasi di MGMP PJOK ini, ia menjalankan tugas dengan ikhlas. Lanjutnya, itu pastinya heppy selalu. Di samping itu, bisa ngumpul dan kerja bareng-bareng sama teman temannya

Dalam kehidupan sehari hari, istri dari Sugiyono ini mengatakan bahwa motto hidupnya adalah belajar dan terus belajar karena dalam hidup dituntut untuk belajar.

Ditanya oleh awak media lintasjatimnews terkait dirinya yang selalu bugar dan ceria diusia lebih dari empat piluh tahun ini, ia mengatakan berfikir positif, olah raga dan selalu bersyukur pada Allah Swt

“Berfikir positif, olah raga dan selalu bersyukur pada Allah Swt adalah resep selalu bugar dan awet muda,” pungkasnya (Fathurrahim Syuhadi)