LAMONGAN lintasjatimnews – Sekolah Dasar Muhammadiyah 1 Babat (SD Musaba) mengadakan Vaksinasi Dosis Pertama. Kegiatan ini diikuti sejumlah siswa SD Musaba, Jumat 31/12/2021
Hj Khusnia Rahmawati SAg Kepala SD Musaba mengatakan sasaran vaksinasi adalah anak usia 6 sampai 11 tahun. Walaupun dalam suasana libur para siswa tetap antusias.
Dia menjelaskan, vaksinasi anak di SD Musaba mendatangkan nakes dari Puskesmas Babat. Kegiatan ini juga dipantau Babinsa Koramil Babat
“Target vaksinasi 287 anak. Tetapi, yang bisa mendapatkan vaksin sejumlah 157 anak,” jelasnya.
Lanjut Khusnia Rahmawati, sementara 130 anak tidak dapat divaksin dikarenakan tidak hadir. Ada yang sakit pada saat pelaksanaan vaksin dan telah melaksanakan Vaksinasi secara mandiri.
Kepsek SD Musaba bersama seluruh dewan guru turun langsung mengawasi jalannya vaksinasi.
Rangkaian vaksinasi yaitu pukul 07.30 WIB, para peserta vaksin mulai tiba di SD Musaba. Setelah itu, pukul 08.00 WIB, vaksin bergulir dengan sejumlah tahapan. Antara lain pemeriksaan kondisi kesehatan, scrinning riwayat penyakit dan tensi darah.
Usai lolos scrinning, peserta mendapatkan vaksin dosis satu jenis Sinovac dan menjalani observasi.
“Harapan kami, vaksinasi anak ini bisa melindungi generasi penerus bangsa di Kabupaten Lamongan serta turut membantu percepatan hard immunity,” pungkas Kepala Sekolah Penggerak ini
Sementara itu Muhammad Khoiri Dan Ramil Babat mengapresiasi atas terlaksananya vaksinasi di SD Musaba. Sasaran vaksinasi ini adalah anak usia 6 sampai 11 tahun.
Lanjutnya, walaupun dalam suasana libur para siswa tetap antusias mengikuti vaksinasi. Para guru dan wali murid mengawal vaksinasi dengan tulus ikhlas demi kesehatan putra putrinya (Farid Achyani)