Babinkamtibmas Perak Timur Serahkan Bantuan Sembako Untuk Warga Terdampak PPKM Darurat

Listen to this article

SURABAYA (lintasjatimnews.com) – Pembagian Sembako diberikan oleh Aiptu Marijono, Babinkamtibmas Perak Timur, Polsek Pabean Cantikan, Polres Pelabuhan Tanjung Perak kepada warga terdampak penerapan PPKM Darurat, Kamis, 29 Juli 2021.

Pembagian Sembako berupa beras masing-masing seberat 5 kilogram ini dilakukan di kantor Kelurahan Perak Timur.

Adapun warga yang mendapatkan bantuan tersebut yakni warga terdampak PPKM Darurat di RW 05 Kelurahan Perak Timur.

Terutama pedagang, buruh kasar dan juga para pemilik warung. Mereka mengantri dengan tertib untuk mendapatkan bantuan Sembako tersebut.

Diterangkan Kapolsek Pabean Cantikan, Kompol Kadek Oka Suparta, SH, S.I.K, bantuan ini merupakan wujud kepedulian Polri pada masyarakat.

“Kami berharap bisa terus memberikan bantuan. Kami dari Polri sangat menyadari kesulitan masyarakat selama penerapan PPKM Darurat. Untuk itulah bantuan diberikan dan diharapkan dapat bermanfaat memenuhi kebutuhan hidup,” ujarnya. (Neneng).