Warga Gelar Aksi Bela Palestina di Gedung DPRD Jatim

Listen to this article

SURABAYA (lintasjatimnews.com) – Ratusan warga mendatangi Gedung DPRD Jawa Timur, Jalan Indrapura Surabaya.

Sekelompok warga tersebut, melakukan orasi untuk membela Palestina dari agresi militer Israel. (17/05/2921).

Dalam aksi terlihat warga membentangkan bendera Palestina berukuran kecil hingga besar dan terdapat juga poster berisi dukungan kepada warga Palestina.

Justru sebaliknya sebuah bendera Israel yang diletakkan di jalan raya agar setiap warga bisa menginjak bendera negara yang dinilai tidak manusiawi tersebut.

Diantara warga ada organisasi Persatuan Pemuda Pemudi Pejuang Islam Indonesia Aksi Bela Palestina yang berorasi mengecam pertikaian yang berlangsung terus-menerus di tanah Palestina.

Menurut koordinator lapangan Pihaknya menyesalkan, Palestina tak kunjung diterima sebagai negara merdeka dan berdaulat di kancah Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB).

Oleh karena itu kemerdekaan adalah hak segala bangsa, dan oleh sebab itu, maka penjajahan di atas dunia harus dihapuskan, karena tidak sesuai dengan kemanusiaan dan perikeadilan dan mendukung Palestina untuk merdeka dan berdaulat.

Koordinator lapangan mengatakan bahwa aksi ini berharap pemerintah segera turun tangan dan lebih tegas untuk membantu Palestina agar bisa meraih kedaulatan dan kemerdekaan.

Begitu pula dengan agresi militer yang terus terjadi agar segera dihentikan, sehingga tidak kembali menimbulkan korban jiwa di kemudian hari.

Sehingga Pemerintah harus lebih tegas, harus lebih menginisiasi untuk memperjuangkan Palestina untuk merdeka. (najib).