BOYOLALI (lintasjatimnews.com) – Bertempat di Aula SMK N Selo Batuud Koramil 07/Selo Kodim 0724/Boyolali Pelda Gianto menghadiri rapat evaluasi kegiatan posko siaga merapi FPRB Kecamatan Selo dan sosialisasi aktivitas merapi terkini oleh BPPTKG Jogjakarta. Rabu Siang (06/01/2021).
Dalam rapat evaluasi tersebut membahas tentang status siaga gunung Merapi dengan memperpanjang Status Tanggap Darurat Bencana Gunung Merapi menjadi 1 (Satu) bulan kedepan.
Perpanjangan status tanggap darurat Merapi ini bukan tanpa alasan. Sesuai rekomendasi dari BPPTKG terkait Gunung Merapi dengan aktivitas yang masih meningkat, sehingga butuh upaya strategis untuk melindungi masyarakat.
“Status tanggap darurat ini, tentunya mempertimbangkan BPPTKG, kita akan ikuti dalam rangka untuk melindungi masyarakat kita,” ungkap Pelda Gianto.(Agus Kemplu)