Suasana Malam di Pinggir Jembatan Suramadu

Listen to this article

SURABAYA (lintasjatimnews.com)  Jembatan Suramadu ini seakan menjadi ikon, baik bagi kota Surabaya atau pulau Madura, suasana di sekitar jembatan  ini tentu mengundang daya tarik tersendiri bagi masyarakat terutama kaum muda mudi. (22/11/2020).

Tentu akan lebih asik jika kita bisa ngopi dan makan-makan sambil menikmati pemandangan jembatan Suramadu dari jarak yang cukup dekat.

Hampir tiap malam, di sekitar jembatan Suramadu banyak bermunculan penjual kopi dadakan dan penjual aneka minuman serta jajanan lain. Sebagai salah satu objek khas dan trademark utama dari kota Surabaya, Jembatan Suramadu memang banyak dikunjungi orang-orang terutama saat malam hari. Kebanyakan memang berasal dari kalangan remaja yang sedang nongkrong dan bersama teman-teman sambil menghabiskan waktu malam hari.

Tiap malam, kawasan sekitar jembatan Suramadu ini memang tidak pernah sepi. Banyak remaja dan berbagai komunitas yang memilih nongkrong disini. Bahkan sampai lewat tengah malam pun kawasan ini tetap saja akan ramai. Banyaknnya spot warung kopi yang ada pun menjadi salah satu faktor ramainya pengunjung. Apalagi orang yang ngopi disini bisa melihat view jembatan Suramadu di malam hari.

Bagi yang ingin menikmati sensasi tersebut, bisa langsung datang ke area sekitar Jembatan Suramadu saat malam hari. (najib)

Tinggalkan Balasan