Babinsa Nogosari Ikut Andil dalam Aksi Donor Darah

Listen to this article

BOYOLALI (lintasjatimnews.com) – Bertempat di Gedung Warastratama Jl. Adi Sucipto, Kerten, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah Babinsa Koramil 13/Nogosari Kodim 0724/Boyolali Serda Mokhamad Juanto ikut andil dalam menyumbangkan darahnya dalam rangka HUT Kemerdekaan Indonesia Ke 75. Jum’at (21/08/2020).

Kegiatan donor darah ini terselenggara atas Kerjasama yang baik antara Korem 074/Warastratama dengan PMI (Palang Merah Indonesia) Surakarta yang dibantu oleh Rumah Sakit TK II Slamet Riyadi Surakara.

Kegiatan ini juga di ikuti oleh Prajurit jajaran Korem 074/Warastratama dan Persit KCK Koorcab Rem 074 dalam rangka rangkaian kegiatan HUT RI Ke-75 Republik Indonesia. 

“Kita tidak bisa terjun langsung membantu merawat pasien yang terpapar Covid-19, namun dengan mendonorkan setetes darah kita, insyaallah berguna untuk plasma pasien Covid-19 serta partisipasi kita dalam mendukung tugas percepatan pencegahan Covid-19 khususnya diwilayah Surakarta ini”. Ungkap Serda Mokhamad Juanto.

Kegiatan donor darah ini berlangsung aman karena menerapkan protokol Kesehatan yang ketat. Mulai dari sterilisasi kondisi ruangan yang akan dipakai untuk donor, sterilisasi fisik para pendonor, jaga jarak antrean juga bed untuk pendonor dan yang terakhir setiap pendonor juga dites kondisi kesehatannya. (Kemplu 72)

Tinggalkan Balasan