BOYOLALI (lintasjatimnews.com) – Cegah penyebaran virus Corona, Babinsa Desa Temon Koramil 12 Simo Kodim 0724/Boyolali Serma Sriono mensosialisasikan cara cuci tangan yang benar dengan enam langkah kepada para warga yang sedang berada di Balai Desa Temon Kecamatan Simo Kabupaten Boyolali. Jumat (07/08/2020).
Selain memberikan sosialisasi cara mencuci tangan yang benar dengan menggunakan air yang mengalir , Babinsa juga menghimbau pentingnya memakai masker dimanapun dan kemanapun. Dengan harapan para warga dapat terbiasa akan himbauan pemerintah tentang protokol kesehatan sehingga membantu mengurangi dampak virus dengan cara pola hidup bersih dan sehat.
Menurut Serma Sriono sosialisasi tentang tata cara mencuci tangan dengan baik dan benar kepada para warga adalah pembiasaan sehingga dapat menerapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Selain itu, pola hidup sehat juga diperlukan warga agar senantiasa tetap sehat.
“Sering cuci tangan termasuk pembiasaan yang baik untuk warga saat ini, intinya pola hidup sehat adalah wajib dalam menghadapi pandemi virus corona saat ini. Jangankan sampai menyesal setelah terpapar.” Ujar Babinsa kepada warga. (Agus Kemplu)