SURAKARTA (lintasjatimnews.com) – Kamis,(23/07/2020) Babinsa Kelurahan Keurahan Mojo Koramil 05/ Pasar Kliwon , Kodim 0735/Surakarta Serda Marno , memberikan simpati dan empati kepada warganya yang mengalami musibah dengan menghadiri lelayu atas meninggalnya warga binaan Almarhum Sartono di usia 50 th dengan alamat RT 03 RW 01 , Kelurahan Mojo Kecamatan Pasar Kliwon Surakarta yang meninggal pada hari Kamis 23 Juli 2020 pukul 07.15 wib , karena sakit Komplikasi (Diabetes, Kolestrol, Asam Urat, Bronkhitis dll) selanjutnya akan di makamkan di TPU Daskinoloyo Danyung Sukoharjo.
Babinsa Mojo Serda Marno , menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa dalam kegiatan lelayu sekaligus untuk menyampaikan ucapan belasungkawa kepada keluarga Almarhum Sartono yang sedang Berduka .
“Kami turut berduka cita Semoga amal dan ibadahnya diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa.”tuturnya.
Lebih lanjut babinsa menambahkan bahwa kegiatan lelayu ini dilakukan di wilayah binaannya , bertujuan untuk mempererat hubungan kedekatan emosional, kekeluargaan, kerja sama antara TNI dan masyarakat serta sarana Babinsa untuk lebih dekat dengan masyarakat guna memperkokoh kemanunggalan TNI dan rakyat.
Pada kesempatan itu pula Babinsa menghimbau ke masyarakat tentang kebijakan pemerintah dalam upaya mencegah penyebaran pandemi covid-19 dengan menggunakan masker, social distancing, rajin mencuci tangan dengan sabun atau gunakan hand sanitizer.
Setelah tahu pencegahannya, masyarakat pun bisa melakukan apa yang menjadi kebijakan dari pemerintah. Tetap di rumah kalau tidak ada kepentingan mendesak. Jangan lupa selalu gunakan masker.
“Kepada para takziah mari kita sama-sama berdoa semoga amal kebaikan di masa hidupnya almarhum di terima di sisi Allah SWT dan di ampuni segala dosa dosanya dan untuk keluarga yang di tinggalkan di beri kesabaran dan ketabahan.”pungkasnya. (Arda 72 Pendim Surakarta)